Sukabumi-Jejakinformasi.id.peristiwa kebakaran kembali terjadi sekitar pukul 15:00 wib sebuah rumah di kampung cipareang RT.34/07 desa bantarsari kecamatan Pabuaran kabupaten Sukabumi habis dilalap si jago merah pada Sabtu(10/1/2026).
korban Hamid mengatakan kami sekeluarga saat kejadian kebakaran tersebut langsung keluar rumah dan berteriak meminta pertolongan warga untuk menolong memadamkan api dengan alat seadanya bahu membahu untuk memadamkan api karna bahan rumah terbuat dari bahan kayu maka api dengan cepat membesar dan menghanguskan rumah tidak bisa yang dapat di selamatkan termasuk satu unit motor ikut terbakar.
Karena kondisi jalan untuk ke lokasi pemukiman tidak bisa dilalui mobil Damkar yang membuat terhambat nya akses jalan untuk melakukan pertolongan ke lokasi kebakaran maka api makin membesar dan melahap seisi rumah Atas kejadian kebakaran ini kerugian mencapai puluhan juta rupiah termasuk satu unit motor yang ikut terbakar.
kades bantarsari H.udung yang datang ke lokasi bersama kapospol Aiptu Adang Koswara.S.AP.Babinsa Serda Eka Babinkantibmas Eko,hadi satpol PP.Rida dan beberapa lembaga desa
Kepala desa bantarsari H.udung Dalam wawancara ke awak media mengatakan atas kejadian ini meminta ke pemerintah kabupaten sukabumi,BPBD dan relawan untuk membantu warga nya yang saat ini dibutuhkan diantaranya pakaian selimut seragam sekolah tempat tidur makanan dan lain lain… ungkap beliau
Untuk sementara korban Hamid sekeluarga mengungsi di rumah saudara nya semoga pemerintah cepat memberikan perhatian dengan cepat untuk membantu keluarga ini mudah mudahan korban tersebut diberi kesabaran dan kesehatan atas kejadian ini Allah SWT mengganti semua nya tebih besar…ungkap salah satu warga yang enggan di sebut nama nya.
Reporter(Rudi.K)












