Notification

×

Iklan

Iklan

Anies Muhaimin Unggul di Tiga TPS Kelurahan Kayujati Kecamatan Panyabungan Mandailing Natal

Rabu, 14 Februari 2024 | 21:43 WIB | 0 Views Last Updated 2024-02-14T14:43:09Z

JEJAKINFORMASI.ID, Mandailing Natal - Tempat Pemungutan Suara (TPS) 12, 13 dan 14 Lingkungan VII Kelurahan Kayujati Kecamatan Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal lancar dan kondusif.

Pantauan dilapangan, mulai pukul 08.00 Wib pagi warga Lingkungan VII Kelurahan Kayujati sudah mengantri menunggu giliran untuk melakukan pencoblosan dengan menempati tempat duduk yang telah disiapkan oleh Panitia Pelaksana Pemungutan Suara.

Untuk data suara Daftar Pemilih Tetap yang ditempelkan di papan informasi pada 3 (tiga) TPS masing-masing dengan jumlah DPT sebagai berikut:

Keterangan disampaikan oleh Ketua PPS pada TPS 12 Kelurahan Kayujati, "Daftar Pemilih Tetap (DPT) berjumlah 183 pemilih dengan rincian 83 laki-laki dan 100 perempuan, DPK 10 dan DPTTB 4 dengan total pemilih pada TPS 12 sebanyak 197 dan yang hadir mencoblos sebanyak 156 pemilih".kata Maddin.

Untuk TPS 13 Kelurahan Kayujati berdasarkan keterangan yang disampaikan oleh Ketua PPS pada TPS 13. "Daftar Pemilih Tetap (DPT) berjumlah 279 dengan rincian 126 laki-laki dan 153 perempuan, ditambah dengan DPK 1 orang sehingga menjadi 280 pemilih, sementara yang hadir mencoblos sebanyak 208 pemilih".sebut Andre Candra Wijaya.

Sedangkan untuk TPS 14, Ketua PPSnya menyampaikan bahwa DPT berjumlah 259 dengan rincian 122 laki-laki dan 137 perempuan, ditambah dengan DPK 5 orang menjadi 264 pemilih dan yang hadir mencoblos sebanyak 199 pemilih".ucap Alwi Hasibuan.

Ketua Panitia Pemungutan Suara (KPPS) di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 12 Maddin, TPS 13 Andre Candra Wijaya dan TPS 14 Alwi Hasibuan dalam keterangannya saat di temui awak Media menyampaikan hal yang sama mengenai situasi dan kondisi pada saat proses pencoblosan berlangsung di mulai sejak pagi tadi pukul 08.00 Wib sampai dengan selesai pada proses penghitungan suara semuanya berjalan dengan aman dan kondusif tanpa ada kendala dan kejanggalan yang ditemukan di masing-masing TPS.

"Dimulai dari proses pencoblosan sampai dengan penghitungan suara semuanya tidak ada kendala, TPS 12, 13 dan 14 berjalan aman dan kondusif".ucap ketiganya.(14/02/24).

Untuk suara Presiden di 3 (tiga) TPS tersebut di menangkan oleh Nomor urut 01 pasangan capres Anis Muhaimin dengan rincian sebagai berikut:

TPS 12 Kelurahan Kayujati dimenangkan oleh Nomor urut 01 dengan perolehan 96 suara, Nomor Urut 02 memperoleh 55 suara dan Nomor urut 03 sebanyak 4 suara dengan total keseluruhan 155 suara sah dan tidak sah 1.

TPS 13 Kelurahan Kayujati dimenangkan oleh Nomor urut 01 dengan perolehan 127 suara, Nomor urut 02 memperoleh suara 75 dan untuk nomor urut 03 mendapatkan 3 suara. Serta suara batal sebanyak 3.

TPS 14 Kelurahan Kayujati dimenangkan oleh Nomor urut 01 dengan perolehan 120 suara, Nomor urut 02 memperoleh 75 suara dan untuk Nomor urut 03 memperoleh 3 suara. Suara batal 1.

Total perolehan suara Presiden di 3 (tiga) TPS Lingkungan VII Kelurahan Kayujati sebagai berikut:

Nomor urut 01 Pasangan Capres AMIN unggul dengan perolehan total suara sebanyak 343 suara, Nomor urut 02 Pasangan Capres Prabowo Gibran meraih total suara sebanyak 205 suara, sedangkan untuk Nomor urut 03 Pasangan Capres Ganjar Mahfud mendapatkan total suara sebanyak 10 suara. Serta surat suara batal ditiga TPS sebanyak 5 kertas suara.

Reporter: Mulyadi P Jambak
TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita TerbaruUpdate