Notification

×

Iklan

Iklan

Mahasiswa IAIN Bukit Tinggi Dan UNP Padang Dampingi Penyerahan BLT, DD Tahap ll Di Kenagarian Kototinggi

Kamis, 02 Juli 2020 | 20:01 WIB | 0 Views Last Updated 2020-07-02T13:02:57Z

sumatra barat {jejakinformasi}Lima puluh Kota_ Mahasiswa KKN melakukan pendampingan sekaligus monitoring terhadap penyerahan bantuan lansung tunai dana desa (BLT DD) di kenagarian Kototinggi Kecamatan Gunuang Omeh,kabupaten Lima puluh kota. Kegiatan penyerahan ini berlansung di Gedung SDN 01Kototinggi pada hari kamis siang (2/7/2020).

Pemerintah kenagarian Kototinggi telah menetapkan 235 keluarga penerima manfaat (KPM) yang menerima BLT DD pada tahap ke II.

Penyaluran bantuan ini disaksikan oleh masing-masing kepala Jorong, ketua dan team Covid-19 beserta mahsiswa KKN dari IAIN Bukitinggi dan UNP padang sumatra Barat agar slalu tepat sasaran, Karena sebelumnya telah dilakukan verifikasi dari tim kecamatan sehingga tidak terjadi data penerima ganda. Kemudian warga yang menerima benar-benar memenuhi kriteria.

Dalam kesempatan tersebut lwan selaku team Covid-19 mengatakan, "untuk yang terdeteksi atau yg tertular Covid-19 alhamdulillah tidak ada, cuman dampak tertinggi pada masyarakat yang di sebabkan oleh Corona Virus (Covid-19)di wilayah kenagarian Kototinggi adalah hilangnya mata pencarian warga  terutama pedagang, berikut juga yang punya usaha di bagian transportasi dan petani sebab pengahasilan warga bergantung mayoritas di jalur perdagangan" Ungkapnya keawak media kamis siang.

Selain itu, lndung selaku ketua team protokol Covid-19 menambahkan" sebenarnya semua warga kenagarian Kototinggi kena dampak oleh penyebaran Covid-19 pertama minimnya armada transportasi yang di sebabkan oleh penerapan PSPB untuk akses keluar masuk wilayah, penghasilan para patani menurun drastis, harga jual hasil tani anjlok seperti harga cabe dan harga jeruk, sedangkan wilayah kami adalah agen Central penghasil jeruk Jessigo nomor satu di sumatra barat, harga pupuk dan harga racun yang di butuhkan oleh para petani tidak bisa di kurangi" pungkasnya

lndung juga berharap dan mengapresiasi agar  masyarakat slalu mematuhi peraturan pemerintah yang di anjurkan agar masyarakat slalu memakai masker guna untuk memutus mata rantai penyebaran Coroba Virus atau (Covid-19)"Pungkasnya

"Untuk tahap II penyaluran BLT DD ini kami telah menyerahkan bantuan sosial ke pada 235 KPM dengan nominal Uang tunai sebesar Rp 600.000/KPM"tambah  Iwan

Kendati demikian lanjut dia, dalam prosesnya tetap mengacu sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 40/PMK/07/2020 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Keuangan Nomor 205/PMK.07/2019 tentang Pengelolaan Dana Desa.


Reporter : Hendrianto
TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita TerbaruUpdate