JEJAKINFORMASI
Menteri Sosial Juliari P. Batubara melakukan kunjungan kerja ke Kota Tasikmalaya untuk memastikan Bantuan Sosial Tunai (BST) Kemensos penanggulangan dampak pandemi Covid-19 periode April, Mei hingga Juni 2020 tersalur dengan baik, Jumat (19/06/2020) di Kantor Pos Kita Tasikmalaya.
Juliari menjanjikan pada warga, BST Kemensos akan dilanjutkan hingga Desember 2020 dengan nilai yang awalnya Rp 600 ribu per Bulan hingga bulan Juni 2020 menjadi Rp 300 ribu per bulan berikutnya per Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
"Mohon uangnya digunakan untuk keperluan yang paling penting. Bapak-bapak yang terima (BST) jangan digunakan untuk beli rokok ya, tapi untuk membeli makanan untuk keluarga.
Nanti dilanjutkan lagi sampai Desember 2020, tapi nilainya jadi Rp 300 ribu," ucapnya di hadapan warga, dikutip dari kanal Biro Humas Kemensos (21/06/2020).
"Kenapa jadi tiga ratus ribu," sambungnya,
"karena sekarang sudah mulai masuk fase new normal. Artinya apa? Ekonomi sudah mulai akan dibuka kembali. Sehingga nanti yang kemarin-kemarin tidak bisa bekerja, perlahan-lahan sudah bisa bekerja, sudah mulai dapat pendapatan, sudah mulai dapat gaji, nah tiga ratus ribunya itu untuk menambahkan."
Editor: M.Sha
Laporan: Aahamzah